OfficialKarir.com – Lowongan Kerja Terbaru 2024. Sebuah situs yang memberikan informasi lowongan kerja BUMN, Bank, Swasta, Seputar CPNS untuk bagi teman-teman yang berasal dari lulusan pendidkan SMA SMK MA D3, S1, dan S2.
Adapun lowongan kerja yang diberikan 100% GRATIS Tanpa dipungut biaya sepeserpun. Mohon untuk tidak memberikan biaya apapun kepada oknum yang mengaku instansi atau perusahaan yang meminta biaya tersebut.
Lowongan Kerja PT. Keramika Indonesia Assosiasi Tbk Januari 2024
PT. Keramika Indonesia Assosiasi Tbk (KIA) didirikan pada tahun 1953. Awalnya, pabrik di Tanjung Pandang, Belitung hanya memproduksi beberapa jenis alat-alat makan dengan kapasitas yang sanagat kecil. Namun mulai tahun 1968, KIA merupakan produsen utama dari keramik dinding yang berkualitas sangat baik (termasuk aksesorisnya). Saat ini dengan 725 orang staff yang sudah di training dengan baik dan memiliki performa yang sangat baik, perusahaan dapat membawa barand KIA, IMPRESSO, dan SPECTRA mendapatkan pengakuan dan penghargaan dari pasar atas kualitas produknya, baik secara domestic maupun internasional yang meliputi Asia, Eropa, dan Amerika Serikat.
Saat ini PT. Keramika Indonesia Assosiasi Tbk (KIA) membuka lowongan kerja bulan Januari 2024 untuk mencari sumber daya manusia yang berkualitas agar dapat bergabung bersama mereka dengan mengisi posisi sebagai berikut :
HR OFFICER
Deskripsi Tugas :
- Menjalankan program tunjangan, kompensasi, dan kinerja pegawai;
- Bertanggung jawab dalam menangani administrasi HR;
- Memproses dan menghitung gaji karyawan sesuai dengan peraturan perusahaan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku;
- Mendukung Kepala SDM untuk semua urusan Penggajian bulanan dan berkala dengan mencari semua data penggajian, menyiapkan dan memperbarui file tunjangan variabel bulanan ; melakukan Registrasi BPJS; penanganan klaim kesehatan, lembur, pinjaman kawryawan , tunjangan perjalanan dinas, bonus; perhitungan pajak pegawai, dan penanganan penyedia jasa penggajian outsourcing di luar negri;
- Mengumpulkan dan memverifikasi data kehadiran, ketidakhadiran, dan informasi lain yang diperlukan untuk menghitung gaji karyawan;
- Mengelola potongan gaji, seperti iuran BPJS, pinjaman pegawai, dan potongan pajak penghasilan;
- Melakukan rekonsiliasi dan verifikasi data untuk memastikan keakuratan penggajian.
Persyaratan:
- Berjenis kelamin Laki-laki/Perempuan;
- Berusia Maksimal 28 tahun pada saaat melakukan pendaftaran;
- Pendidikan terakhir minimal dari S1 jurusan Ilmu Komputer;
- Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang HR;
- Memiliki kemampuan memecahkan masalah dan keterampilan analitis;
- Menguasai Microsoft Office;
- Memiliki keterampilan manajemen waktu dan mampu berkomunikasi dengan baik;
- Memiliki keterampilan interpersonal yang baik;
- Memiliki pemahaman yang kuat tentang prinsip kompensasi dan tunjangan;
- Bersedia ditempatkan di Karawang.
Batas lamaran : –
Wilayah kerja atau lokasi tes : Karawang
Tata Cara Pendaftaran
Bagi kamu yang berminat dengan Lowongan Kerja PT. Keramika Indonesia Assosiasi Tbk Terbaru Januari 2024 silahkan kirimkan berkas lamaran anda pada alamat dibawah ini
Subjek : posisi yang dilamar