Info Lowongan Kerja BUMN, Bank, Swasta & CPNS Terbaru

PT Indosari Niaga Nusantara

PT-Indosari-Niaga-Nusantara.jpg

Lowongan Kerja PT Indosari Niaga Nusantara Februari 2025

PT Indosari Niaga Nusantara adalah anak perusahaan dari PT Nippon Indosari Corpindo Tbk, yang dikenal dengan merek dagangnya, Sari Roti. Perusahaan ini didirikan pada 19 Juni 2019 di Jakarta dan bergerak di bidang perdagangan, khususnya sebagai distributor tunggal produk Sari Roti.

Dengan modal dasar sebesar Rp50 miliar dan modal disetor Rp12,5 miliar, PT Indosari Niaga Nusantara bertanggung jawab atas distribusi produk Sari Roti ke berbagai wilayah di Indonesia, memastikan ketersediaan produk di pasar modern, tradisional, dan saluran distribusi lainnya.

Perusahaan ini berfokus pada efisiensi logistik dan rantai pasok, menggunakan teknologi mutakhir untuk mengoptimalkan distribusi dan menjaga kualitas produk hingga sampai ke konsumen. Dengan komitmen pada inovasi dan kepuasan pelanggan, PT Indosari Niaga Nusantara terus memperluas jaringan distribusinya untuk menjangkau lebih banyak konsumen di berbagai daerah.

Saat ini PT Indosari Niaga Nusantara membuka lowongan kerja bulan Februari 2025 untuk mencari sumber daya manusia yang berkualitas agar dapat bergabung bersama mereka dengan mengisi posisi sebagai berikut :

KEPALA DEPO

Persyaratan:

  • Minimal lulusan D3/S1 dari semua jurusan
  • Memiliki pengalaman kerja di industri FMCG selama minimal 2 tahun
  • Komunikatif, proaktif, dan memiliki keterampilan persuasif
  • Mampu melakukan analisis dan evaluasi, serta dapat bekerja secara individu maupun dalam tim
  • Memiliki kendaraan bermotor dan SIM C
  • Telah menerima vaksin COVID-19
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Medan

ADMINISTRASI DEPO

Persyaratan:

  • Minimal lulusan D3/S1 dari semua jurusan
  • Pengalaman kerja di industri FMCG minimal 1 tahun
  • Memahami sistem manajemen distribusi dan pengelolaan inventaris
  • Teliti, komunikatif, proaktif, serta mampu bekerja sendiri maupun dalam tim
  • Memiliki kendaraan bermotor dan SIM C
  • Telah menerima vaksin COVID-19
  • Bersedia ditempatkan di Riau

Batas lamaran : Secepatnya 

Wilayah kerja atau lokasi tes : Medan (Sumatra Utara) dan Riau

 

Tata Cara Pendaftaran

Bagi kamu yang berminat dengan Lowongan Kerja PT Indosari Niaga Nusantara Terbaru Februari 2025 silahkan kirimkan berkas lamaran anda pada alamat e-mail dibawah ini

Aderia.S@indosariniaga.com

Subject Email : Posisi Yang Dilamar

Exit mobile version